• Kajian Ihya 'Ulumiddin
  • Download Kitab Klasik
  • Lirik & Download Lagu Hadrah Albanjari
  • Kajian Kitab Nashoihul 'Ibad

Murujudz - Dzahab wa Ma'adinil Jauhar

murujudz - dzahab


Diceritakan dalam kitab Murujudz - Dzahab wa Ma'adinil Jauhar :

Setelah pusat kota pemerintahan dinasti umawiyah, damsyiq, hancur lebur dan khalifah terakhirnya, marwan bin muhammad berhasil ditangkap di perbatasan mesir - romawi, dan telah dibunuh oleh Amir bin ismail, jenderal utusannya abul abbas as-saffah, maka sang pemimpin revolusi, abul abbas as-saffah tampil di depan publik pendukungnya, sambil membawa potongan kepala marwan bin Muhammad, meletakkannya di depan kedua tangannya, lantas ia bersujud agak panjang. Kemudian ia bangkit, menghadapkan dirinya pada publik pendukungnya, dan berkhotbah :

"Alhamdulillah puja-puji bagi Allah yang tidak melampiaskan dendamku sebelum kepadamu dan sebelum kepada tahtamu."
"dan alhamdulillah puja-puji bagi Allah pula yang telah memenangkanku dan mendzahirkannya padamu." (terdiam sejenak, selanjutnya ia berkata lagi) "aku tidak tau kapan kematian untukmu akan berjalan melalui aku, (yang pasti) aku telah menghabisimu serta 200 orang penting dari bani umayyah, dengan dan demi Husein beserta para bani ali bin abi thalib lainnya! (demikian pula) aku membakar mayat hisyam bin abdul malik melalui tangan putera pamanku, zaid bin ali! (pun juga) aku membantai marwan bin muhammad melalui saudara lelakinya ibrahim, (yakni amir bin ismail)!"

Kemudian Abul abbas as-saffah bersyair : "Jika mereka meminum darah, mereka tidak akan terlihat kumisnya, demikian juga darah yang diminum mereka karena saking murkanya, (untuk itu)lihatlah kepadaku!" Setelah itu, as-saffah memindahkan posisinya, berganti menghadap kiblat (kabah), ia bersujud sangat lama. lantas duduk dan menampakkan wajahnya, kemudian menyanyikan syair warisan dari abbas bin abdul muthalib :

"kaumku telah berpaling untuk melakukan keadilan terhadap kami, maka para perusak perjanjian itu sama saja dengan membagi keadilan dengan darah!" "keberanian (berdarah-darah) ini adalah warisan dari para syaikh kita yang jujur mendekatlah kepada para leluhur melalui itu hingga hari ksatria tiba, bergegaslah!" 

Keterangan :
- Khotbah ini mengawali resmi berdirinya pemerintahan khilafah daulah abbasiyah, Tahun 749 - 750 M, di Kufah.
 - Ass-saffah adalah gelar bagi abul abbas, tokoh resmi yang dibaiat oleh publik muslim. Ass-saffah artinya "Sang penjagal" atau "tukang jagal".
 - gelar Ass-saffah disematkan oleh abul abbas sendiri, untuk dirinya sendiri.


Kisah selengkapnya dapat anda baca dalam kitab ini. Silahkan anda download melalui link dibawah ini.






murujudz dzhab



Judul Kitab : Murujudz Dzahab
Penulis : Abi Hasan bin Ali Al Mas'udiy
Penerbit : -
Jumlah Jilid : 4 (Hard Cover)
Bentuk File : Pdf/.rar
Download : Klik Disini




Catatan : * jika file terdiri dari beberapa jilid maka kami menyimpannya dalam bentuk ZIP/RAR.

murujudz dzhab


Judul: Murujudz - Dzahab wa Ma'adinil Jauhar; Ditulis oleh pokkrembung; Rating Blog: 5 dari 5
Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di samping. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.

-------Berbagi Itu Indah------


No comments:

Post a Comment